Skip to main content

CITA senantiasa berupaya berperan dalam transisi menuju pembangunan berkelanjutan, di mana Perusahaan turut berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi, peningkatan kualitas kesejahteraan masyarakat, serta kelestarian lingkungan secara beriringan. Perusahaan  juga berusaha untuk terus mengoptimalkan kegiatan bisnis kami dalam membantu meningkatkan tanggung jawab sosial dan lingkungan terutama yang sejalan dengan agenda pembangunan.

Mengingat peran penting Perusahaan dalam transisi keberlanjutan ini, Perusahaan mengintegrasikan pendekatan keberlanjutan pada prioritas operasional Perusahaan. Selain memandu transformasi pekerjaan dan kinerja kami sehari-hari, pendekatan ini  juga membantu Perusahaan mencapai tujuan untuk menciptakan nilai dan memimpin dalam inovasi-inovasi yang berkelanjutan. Melalui upaya ini, kami bertujuan untuk menjadi perusahaan yang lebih berwawasan ke depan dan mampu menetapkan serta mencapai target jangka panjang dan jangka pendek kami.

Peta Jalan dan Kerangka Kerja Keberlanjutan

Kami telah mengidentifikasi tantangan dan peluang guna membuat Peta Jalan Keberlanjutan jangka pendek dan panjang. Peta jalan ini memberikan arah bagi Perusahaan untuk menjalankan visi dan misi kami. Pada jangka pendek, di tahun 2025, CITA akan fokus pada penciptaan nilai yang menunjang ketahanan dan keberlanjutan bisnis kami yang memberikan dampak positif kepada Indonesia. Pada jangka panjang, di tahun 2027, kami bertujuan untuk menjadi Perusahaan Terkemuka yang Terus Berinovasi di bidang pertambangan bauksit, membuka kesempatan peningkatan nilai melalui operasi yang berkelanjutan dan inisiatif-inisiatif yang membantu menangani perubahan iklim, melindungi keanekaragaman hayati, dan pemberdayaan masyarakat.

Kami telah mengembangkan kerangka kerja keberlanjutan dan membaginya menjadi lima pilar yang setiap aspeknya mencakup program-program utama yang penting, berdasarkan risiko dan aktivitas dalam Perusahaan. Demi mencapai pemenuhan target dan menjawab berbagai tantangan keberlanjutan, Perusahaan mengembangkan pengukuran, peninjauan, dan peningkatan berkelanjutan.

Tujuan Keberlanjutan

Setiap tahunnya, CITA memperbarui perkembangan capaian tujuan keberlanjutan Perusahaan melalui Laporan Keberlanjutan dan situs web Perusahaan. Tujuan keberlanjutan ini mencakup target kinerja karyawan, K3, lingkungan, energi dan emisi, pemasok, dan masyarakat. Kami dengan senang hati menyampaikan tujuan keberlanjutan baru dan ringkasan perkembangan capaian di tahun 2023, yang mengacu pada baseline kinerja 2022. Informasi lebih lanjut dapat diakses pada Laporan Keberlanjutan 2023.