Tata kelola yang beretika penting untuk memastikan bahwa operasi CITA sejalan dengan tujuan strategis dan kebijakan Perusahaan yang berlaku. Bagi CITA, penerapan tata kelola yang beretika tidak hanya penting untuk membangun kepercayaan antara manajemen dan para pemangku kepentingan, tetapi juga membantu bertahan dan berkembang melalui ketidakpastian dan krisis.
Hak Asasi Manusia
CITA berkomitmen untuk menyediakan lingkungan yang aman dan kondusif bagi karyawan, pengunjung, dan pelanggan kami. Kami memastikan tidak ada diskriminasi di seluruh area operasional kami dengan menjamin penerapan komitmen ini melalui kebijakan Perusahaan. Selain itu, kami dengan tegas melarang untuk mempekerjakan anak dan individu di bawah usia 18 tahun.
Kami mengembangkan Whistleblowing System Policy (WBS)untuk memberikan kesempatan kepada seluruh pemangku kepentingan dan masyarakat untuk dapat memantau dan menyampaikan laporan atau pengaduan melalui berbagai saluran. Penerapan WBSmerupakan bentuk komitmen kami terhadap penghormatan pada hak asasi manusia dan Perusahaan menjamin untuk selalu memberikan perlindungan kepada pelapor.
Keberagaman
Di lingkungan CITA, kami berkomitmen untuk meningkatkan keberagaman dan inklusi kami, sebagai bagian dari budaya kami untuk memberikan kesempatan yang setara—untuk berkarir dan mencapai aspirasi—terlepas dari suku, jenis kelamin, agama, disabilitas, dan usia. Kami tidak menoleransi segala bentuk diskriminasi, termasuk dalam proses perekrutan dan promosi karyawan. Selain itu, kami memastikan bahwa karyawan kami mendapat kompensasi yang adil, dengan mempertimbangkan status pekerjaan, ruang lingkup pekerjaan, kualifikasi, dan lain sebagainya.
Operasi kami mempekerjakan lebih banyak laki-laki daripada perempuan. Hal ini dikarenakan, dalam industri kami, pekerjaan tingkat operasional sebagian besar bersifat manual yang biasanya lebih diminati oleh laki-laki. Selain itu, perempuan ingin menyeimbangkan antara pekerjaan dan komitmen keluarga biasanya menghindari pekerjaan operasional di lokasi terpencil yang membutuhkan waktu lama di luar rumah. Meski demikian, kami berkomitmen untuk meningkatkan keberagaman gender di operasional kami.
Kode Etik
CITA percaya bahwa penerapan Tata Kelola Perusahaan yang Baik (GCG) merupakan kunci untuk membangun kepercayaan jangka panjang dan menjadi kebutuhan dalam menjaga transparansi dan akuntabilitas pengelolaan Perusahaan kepada seluruh pemangku kepentingan. Kami telah menyusun “Kode Etik” yang terdiri dari etika bisnis dan nilai-nilai Perusahaan yang membantu mengomunikasikan berbagai aspek kebijakan Perusahaan kepada para pemangku kepentingan.
Kami berusaha untuk menerapkan Kode Etik secara konsisten dan mencapai tujuan jangka panjang sebagai berikut:
Untuk Perusahaan – untuk mendorong efisiensi dan efektivitas kegiatan operasional Perusahaan dan membangun reputasi yang baik, yang juga memberikan kontribusi bagi keberhasilan bisnis jangka panjang;
Bagi Pemegang Saham – untuk mencapai tingkat keuntungan yang diharapkan oleh Pemegang Saham dengan tetap memperhatikan kepentingan Perusahaan; dan
Untuk Manajemen Perusahaan – menciptakan lingkungan kerja yang menjunjung tinggi nilai kejujuran, etika dan transparansi, sehingga akan meningkatkan produktivitas Direksi, Dewan Komisaris, dan karyawan.